Resep Risotto Ikan Tuna Lezat khas Eropa

Resep Risotto Ikan Tuna Lezat khas Eropa


Resep dan masakan ini mungkin Anda jarang dengar kalau tidak makan di restoran ya benar, memang makanan ini adalah makanan khas Eropa yang mungkin jarang di Indonesia atau kebanyakan hanya di restoran saja. Risotto adalah makanan khas Eropa yang terbuat nasi dan saya akan kreasi dengan tambahan ikan tuna cocok banget buat lidah orang Indonesia yang makanan pokoknya nasi dan sangat suka memakan Ikan laut. Mari kita membuat nya!!

Bahan : 
  • 4 potong ikan tuna @ 180 gr
  • 10 gr merica butiran (memarkan)
  • 10 gr ketumbar 
  • Garam
Bahan Risotto :
  • 400 gr beras arbiro
  • 50 gr bawang bombay (cincang)
  • 50 gr batang seledri (cincang)
  • 50 gr wortel (cincang)
  • 3 sdm saus ikan
  • 2 btg serai
  • 1,5 l kaldu ikan
  • 4 sdm olive oil (minyak sayur)
  • Merica
Bahan Hiasan : 
  • Daun ketumbar
  • Asparagus Hijau
  • Alfalfa
  • Minyak cabai
Cara Membuat : 
  1. Buatlah Risotto terlebih dahulu panaskan minyak sayur lalu masukkan wortel, bawang bombay, seledri aduk hingga tercium aroma harum, dengan api besar
  2. Kemudian tambahkan nasi dan serai aduk hingga 2 menit
  3. Tambahkan wine bila suka namun kali ini saya tidak menggunakan tunggu hinnga meresap
  4. Tambahkan kaldu sedikit demi sedikit tunggu dulu hingga kaldu meresap pada nasi tadi.
  5. Ulangi kembali hingga berulang-ulang hingga nasi lunak kira-kira 20-25 menit
  6. Lalu tambahkan sauis dan tambahkan garam, merica secukupnya
  7. Memarkan merica hitam dan ketumbar tadi, lalu taburkan pada ikan tuna dan beri sedikit garam
  8. Panaskan wajan, lalu masak tuna hingga terasa matang kira-kira 2 menit
  9. Lalu taruh risotto pada piring saji, taruh asparagus dulu dan taruh tuna diatasnya dan hias dengan daun ketumbar, alfalfa dan tambahkan minyak cabai secukupnya.
  10. Sajikan

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Resep Risotto Ikan Tuna Lezat khas Eropa"

Posting Komentar