Resep Bebek Goreng Khas Surabaya
Menu kali ini menggunakan bahan utama bebek, hayo siapa yang suka dengan makanan yang berbahan bebek. Kali ini kami akan berbagi resep Bebek Goreng Khas Surabaya, resep yang satu ini memiliki cita rasa yang sangatlah lezat, dan tekstur daging yang empuk. Resep ini sering di pakai di pedagang atau warung-warung di kota surabaya. Bebek Goreng ini termasuk makanan khas di kota Surabaya. Jika Anda ingin membuatnya di rumah, berikut ini adalah bahan-bahan dan cara membuatnya, simak ya..
Bahan :
- 1 ekor (900 gr) bebek
- 2 lembar daun salam
- 2 buah penyedap rasa ayam
- 1 cm lengkuas, dimemarkan
- 1 batang serai, dimemarkan
- 1 liter air
Bahan Bumbu Halus :
- 8 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 2 cm kunyit
- 1 sdt gula pasir
- 1 cm jahe
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt merica butiran
Cara Membuat :
- Pertama bersihkan bebek terlebih dahulu dan potonglah menjadi 4 bagian atau sesuai selera Anda.
- Kemudian masaklah air hingga mendidih, lalu masukan daun salam, lengkuas yang sudah di memarkan, dan bumbu halus.
- Setelah itu masukkan bebek, masaklah hingga air habis dan dagingnya menjadi empuk.
- Jika sudah empuk, angkatlah potongan bebak lalu tiriskan dan dinginkan terlebih dahulu.
- Sesudah itu, panaskan minyak goreng, kemudian gorenglah bebek hingga kering dan berwarna kecoklatan. Angkay, tiriskan.
- Bebek Goreng siap untuk di sajikan bersama dambal dan lalapan yang segar.
Belum ada tanggapan untuk "Resep Bebek Goreng Khas Surabaya"
Posting Komentar