Resep Udang Saus Tiram

Resep Udang Saus Tiram


Seafood merukan tipe bahan masakan yang berasal dari laut. Dengan rasanya yang begitu nikmat dan gizinya yang begitu melimpah membuat banyak penggemas dari masakan seafood. Terutama masakan yang berbahan dasar udang. Kali ini kita akan membuat resep masakan yang berbahan dara udang dengan bumbu bumbu yang selalu kita jumpai, tetapi memiliki rasa yang sangat istimewa. Menu masakan kali ini sangat cocok Anda santap saat sore hari yang didampingin dengan sepiring nasi hangat.

Dengan cara membuatnya yang begitu mudah, Anda dapat membuatnya sendiri dirumah dengan simple. bahan baku pun sangat mudah kita jumpai disekitar kita. Berikut ini ulasan dari bahan baku dan cara membuatnya

Bahn Baku :

  • Garam secukupnya 
  • Kaldu bubuk secukupnya 
  • 50 ml air 
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 sdm kecap manis 
  • 2 sdm saus tiram 
  • 1 batang daun bawang yang diiris serong 
  • 2 sdm saus tomat
  • 2 buah tomat yang dipotong dadu
  • 3 siung bawang purih yang digeprek lalu dicincang 
  • 500 gram udang segar
Cara Membuat :
  • Cuci bersih udang , lalu belah punggungnya dan olesi dengan air jeruk nipis sisihkan 
  • Tumis bawang putih hingga harum, lalu masukan udang aduk sampai merata hingga setengah matang 
  • Masukan saus tiram , kecap manis , kaldu bubuk , air , garam , gula saus tomat dan aduk sampai mengental 
  • Saat mau diangkat masukan masukan terlebih dahulu tomat dan daun bawang 
  • Aduk sebentar 
  • lalu siap disajikan dengan nasi hangat

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Resep Udang Saus Tiram"

Posting Komentar