Resep Orak Arik Lezat Spesial

Resep Orak Arik Lezat Spesial


Menu orak airk yang satu ini sangat mudah pengolahannya dan bahan-bahannya cukup terjangkau. Citarasanya juga sudah tidak diragukan laagi. Bagi Anda yang ingin mencoba membuatnya, langsung saja simak bahan-bahan yang diperlukan dan cara membuatnya berikut ini.

Bahan Campur : 

  • 100 gr daging sapi, di cincang
  • 50 ml air
  • 2 sdm minyak goreng
  • 100 gr wortel, potong seperti bentuk korek api
  • 100 gr kol, iris tipis
  • 100 gr buncis, iris serong tipis
  • 2 butir telur ayam
Bumbu :
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 6 butir bawang merah, iris tipis
  • Garam secukupnya
  • 2 siung, bawang putih, iris tipis
Cara Membuat :
  1. Panaskan minyak, lalu tumislah bawang merah dan bawang putih sampai baunya harum.
  2. Kemudian masukkan daging yang sudah di cinicang, lalu masaklah hingga warnanya berubah.
  3. Setelah itu tambahkan buncis, kol, dan wortel, masaklah sampai sayuran tersebut layu.
  4. Sesudah itu tuangkan air, lalu masukkan telur sambil diaduk-aduk hingga rata. Kemudian tambahkan garam dan merica, aduk lagi hingga rata dan matang. Angkat. Sajikan.
Untuk 3 porsi

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Resep Orak Arik Lezat Spesial"

Posting Komentar